PENGARUH LOCUS OF CONTROL, KOMITMEN PROFESIONAL AFFECTIVE, KOMITMEN PROFESIONAL CONTINUANCE DAN KOMITMEN PROFESIONAL NORMATIVE TERHADAP PERILAKU DISFUNGSIONAL AUDITOR (Studi Empiris Pada Auditor Di Kantor Akuntan Publik Pekanbaru dan Padang)

Meilda Wiguna

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh locus of control, komitmen profesional affective, komitmen profesional continuance dan komitmen profesional normative terhadap perilaku disfungsional auditor. Responden dalam penelitian ini adalah para auditor yang bekerja di Kantor Akuntan Publik Pekanbaru dan Padang. Jumlah auditor yang menjadi sampel penelitian ini adalah 80 auditor dari 16 Kantor Akuntan Publik. Metode penentuan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling, sedangkan metode pengolahan data yang digunakan peneliti adalah analisis regresi linear berganda dengan menggunakan software SPSS versi 20.00 untuk mengolah data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa locus of control berpengaruh signifikan terhadap reduksi kualitas audit, komitmen profesional affective berpengaruh negatif terhadap reduksi kualitas audit, komitmen profesional continuance tidak berpengaruh terhadap reduksi kualitas audit, serta komitmen profesional normative berpengaruh negatif terhadap reduksi kualitas audit, locus of control berpengaruh signifikan terhadap underreporting of time, komitmen profesional affective juga menunjukkan berpengaruh negatif terhadap underreporting of time, komitmen profesional continuance tidak berpengaruh terhadap underreporting of time, serta komitmen profesional normative berpengaruh negatif terhadap underreporting of time.


Keywords


Locus of control; Komitmen profesional affective; Komitmen profesional continuance; Komitmen profesional normative; Reduksi Kualitas Audit; Underreporting Of Time

References


Fatimah, Annisa. 2012.” Karakteristik Personal Auditor Sebagai Anteseden Perilaku Disfungsional Auditor dan Pengaruhnya Terhadap Kualitas Hasil Audit.” Jurnal Akuntansi dan Manajemen.

Harini, Dwi, Agus Wahyudin, dan Indah Anisykurlillah. 2010. “Analisis Penerimaan Auditor atas Dysfunctional Audit Behavior”, Sebuah Pendekatan Karakteristik Personal Auditor, Simposium Nasional Akuntansi.

Kartika, Indri dan Provita Wijayanti (2007)”locus of control sebagai antiseden hubungan kinerja pegawai dan perilaku disfungsional audit” Simposium nasional akuntansi X.Makasar.

Rachmawati Novida, Ardiani Ika.2010.” Pengaruh locus of control, relativism, komitmen organisasi, kinerja dan turnover intention pada disfungsional audit behavior”.Fakultas ekonomi universitas semarang

Silaban, Adanan, 2009, “Perilaku Disfungsional Auditor dalam Pelaksanakan Program Audit (Studi Empiris di KA Afiliasi dan Non-Afiliasi)”, Disertasi S3, UNDIP, Semarang.

________. 2011. “Pengaruh multidimensi komitmen profesional terhadap perilaku audit disfungsional”. Jurnal Akuntansi. Universitas HKBP Nommensen, Medan.

________. 2012. “Pengaruh locus of control dan komitmen profesional terhadap perilaku reduksi kualitas audit”. VISI (2012) 20 (3) 1030-1042.

Sudirjo, Frans. 2013. “Perilaku Auditor dalam Pelaksanaan Program Audit”, Jurnal Ilmiah Akuntansi, Universitas 17 Agustus 1945, Semarang.

Sugiharto, Yap Gracia. 2013. “pengaruh locus of control eksternal, turnover intention, time budget pressure dan komitmen profesional (afektif, kontinu dan normatif) terhadap perilaku disfungsional auditor”. Skripsi. Universitas Katolik Soegijapranata, Semarang.




DOI: https://doi.org/10.52447/jam.v1i1.739

Refbacks

  • There are currently no refbacks.