MODEL STRATEGI KOMUNIKASI RESIKO KESIAPSIAGAAN MENGHADAPI BENCANA ALAM DI KABUPATEN PANGANDARAN (Studi Tentang Pendidikan Publik Dalam Membentuk Masyarakat Tangguh Bencana Di Kabupaten Pangandaran Provinsi Jawa Barat)

YUNUS WINOTO

Abstract


ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk merancang model strategi komunikasi resiko kesiapsiagaan menghadapi bencana alam di Kabupaten Pangandaran. Fokus dalam penelitian ini meliputi aspek komunikator, cara penyusunan pesan serta aspek media yang digunakan dalam menyampaikan informasi tentang kebencanaan. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode campuran (mix method) yakni suatu metode yang memadukan data, teknik, rancangan serta pendekatan (kuantitatif dan kualitatif) dalam sebuah penelitian. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui angket, wawancara, observasi serta melalui studi kepustakaan. Berdasarkan hasil penelitian ini diketahui bahwa rancangan model strategi komunikasi resiko kesiapsiagaan menghadapi bencana alam ini dimulai dengan  (1) tahap perencanaan yang meliputi penentuan tujuan kegiatan, bentuk komunikasi yang akan dilakukan, khalayak sasarannya serta melakukan penyusunan materi pesan. Adapun materi pesan yang disusun adalah tentang gempa bumi dan tsunami; (2) tahap kedua yaitu melakukan pemilihan media dan melakukan uji coba rancangan model strategi komunikasi resiko. Dalam melakukan ujicoba jika masih terdapat kekurangan maka akan dilakukan berbagai perbaikan, sedangkan dari hasil ujicoba sudah dianggap baik, maka model ini dapat diterapkan. Adapun dari hasil ujicoba yang telah dilakukan dengan beberapa penyempurnaan maka model strategi komunikasi resiko kesiapsiagaan menghadapi bencana ini dapat diterapkan dalam kegiatan komunikasi resiko pada masyarakat Kabupaten Pangandaran.

ABSTRACT

This research aims to design a model of risk communication strategies for natural disasters preparedness in the District Pangandaran. The focus in this study include aspects communicator, how to prepare the message as well as aspects of the media used in conveying information about the disaster. The method in this study using a mixture (mix method) which is a method that combines the data, engineering, design and approaches (quantitative and qualitative) in a study. Data was collected through questionnaires, interviews, observations, and through the study of literature. Based on the results of this research note that the draft model of risk communication strategies to face this natural disaster preparedness begins with (1) the planning phase that includes goal setting activities, forms of communication to be performed, the target audience and perform material preparation message. The material is composed message about the earthquake and tsunami; (2) the second stage of an election and the media to test the draft model of risk communication strategies. In conducting the trial if there are shortcomings there will be a variety of improvements, whereas the results of the trial have been considered good, then this model can be applied. The results of experiments conducted with several improvements the risk communication strategy model of disaster preparedness can be applied in the risk communication activities in Pangandaran Regency society.


Full Text:

PDF

References


DAFTAR PUSTAKA

Affeltranger, Bastian, dkk. 2007. Hidup Akrab Dengan Bencana. Seri

Pertama. Jakarta: MPBI (Masyarakat Penanggulangan Bencana Indonesia)

.............. 2008. Hidup Akrab dengan Bencana. Seri Kedua. Jakarta : MPBI (Masyarakat Penanggulangan Bencana Indonesia)

Adhitya, Barry, dkk. 2009. Jama’ah Tangguh Bencana. Jakarta : Risalah MDMC (Muhammadiyah Disaster Management Center) – AusAID.

............... 2009. Muhammadiyah dan Kesiapsiagaan Bencana. Jakarta: Risalah

MDMC (Muhammadiyah Disaster Management Center) –AusAID

Chartier, J. & Gabler, S. 2001. Risk communication and government: theory and

application for the Canadian Food Inspection Agency. Chapter 2: Theoretical aspects of risk communication. Available at http://www.inspection.gc.ca/ englishcorpaffr/publications/ riscomm/ricomm/ ch2e.shtml. Accessed end of 2002.

Covello, V.T. 1992. Risk communication: An emerging area of health

communication research. In S. Deetz, Communication Yearbook (15th ed., pp. 359-373). Newbury Park: Sage Publications.

Covello, V.T., Sandman, P., and Slovic P. 1988. Risk communication, risk statistics

and risk comparisons: A Manual for plant managers. Washington, DC: Chemical Manufacturers Association.

Covello, V.T., von Winterfeldt, D., and Slovic, P. 1986. Risk communication: A

review of the literature. Risk Abstracts, 3, 171-182.

Moeleong, Lexy. 2006. Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosda Karya.

Mulyana, Deddy. 2001. Nuansa-nuansa Komunikasi. Bandung: Remaja

Rosdakarya.

.............. 2003. Ilmu Komunikasi, Suatu Pengantar. Bandung: Remaja Rosdakarya.

.............. 2004. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Rakhmat, Jalaluddin. 2004. Metode Penelitian Komunikasi. Bandung:

Remaja Rosdakarya.

Wogalter, Michael S. 2005. Warnings and Risk Communication. UK & USA: Taylor

and Francis E-Library.




DOI: https://doi.org/10.52447/promedia.v3i2.690

Refbacks

  • There are currently no refbacks.