UPAYA KETERLIBATAN INDONESIA DALAM MENGINTERNASIONALISASIKAN KONSEP BLUE ECONOMY STUDI KASUS: KEPEMIMPINAN INDONESIA DALAM IORA PERIODE 2015-2017

Agung Yudhistira Nugroho, Ktisas Revafiani Dandel Sampe

Abstract


Tulisan ini membahas upaya keterlibatan Indonesia untuk menginternasionalisasikan konsep blue economy dengan mengambil studi kasus pada kepemimpinan Indonesia di IORA periode 2015-2017. Kepemimpinan Indonesia memprakarsai KTT IORA 2017 dan menghasilkan dokumen penting IORA Concord, IORA Action Plan dan Deklarasi Jakarta tentang Ekonomi Biru. Tulisan ini menggunakan metode kualitatif dengan sumber-sumber yang diperoleh secara dokumenter, studi kepustakaan, dan penelusuran data online untuk memperkuat argumentasi penulis. Blue Economy merupakan konsep yang dikembangkan oleh Gunter Pauli yang memadukan unsur ekonomi dan lingkungan. Agenda Indonesia untuk mengedepankan konsep ini untuk meningkatkan ekonominya, mengukuhkan kepentingan politisnya dan memperkuat pengaruhnya di Samudra Hindia, dan menyelamatkan lingkungan. Penelitian menggunakan teori rezim internasional untuk melihat perkembangan blue economy sebagai aturan dan norma yang menjadi pengikat Indonesia dengan IORA dan teori norm life cycles yang membahas tentang siklus hidup norma blue economy yang menjelaskan tentang kaitan Indonesia dengan kemunculan blue economy mulai periode Presiden Susilo Bambang Yudhoyono sampai Presiden Joko Widodo, kepemimpinan Indonesia dalam mempersuasi dan mensosialisasikan blue economy dan internalisasi blue economy dalam ruang lingkup IORA. Penelitian ini juga membahas output yang didapatkan setelah Indonesia bertindak sebagai blue economy norm entrepreneur yaitu mendapatkan pengakuan internasional tentang kemampuan Indonesia, hal ini sejalan dengan usaha Indonesia yang berusaha untuk mewujudkan Poros Maritim Dunia.

Kata Kunci : Blue Economy, IORA, Norm entrepreneur, Norm Life Cycles, Rezim Internasional.


Full Text:

PDF

References


Aspasaf, P. (2014). Indonesia dan Indian Ocean Rim Association (IORA) Tahun 2015-2017 : Peluang dan Tantangan. Jakarta: Badan Pengkajian dan Pengembangan Kebijakan (BPPK) .

Attri, N., & Muhller, B. (2018). The Blue Economy Handbook of the Indian Ocean Region . Pretoria: Africa Institute of South Africa.

Bakry, U. S. (2016). Metode Penelitian Hubungan Internasional . Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Bappenas. (2017, Agustus 16). RPJMN 2015-2019. Retrieved from Bappenas: https://docplayer.info/413254-Rencana-pembangunan-jangka-menengah-nasional-2015-2019.html

Hennida, C. (2015). Rezim & Organisasi Internasional : interaksi negara, kedaulatan, dan institusi multilateral. Malang: Intrans Publishing.

Indonesia, D. K. (2012). Kebijakan Ekonomi Kelautan dengan Model Ekonomi Biru. Indonesia: Kementerian Kelautan dan Perikanan Indonesia.

Infid. (2016). Tujuan 14. Retrieved from sdg2030indonesia: https://www.sdg2030indonesia.org/page/22-tujuan-empatbelas

Informasi, B. P. (2017, Mei 6). Peran Strategis RI Di Bidang Kemaritiman Dalam IORA. Retrieved from Kemenkomaritim: https://maritim.go.id/peran-strategis-ri-di-bidang-kemaritiman-dalam-iora/

IORA. (2017). About IORA. Retrieved from IORA: https://www.iora.int/en/about/about-iora

IORA. (2017). Dialogue Partners. Retrieved from IORA: https://www.iora.int/en/about/dialogue-partners

IORA. (2017). Troika. Retrieved from IORA: https://www.iora.int/en/structures-mechanisms/structures/troika

IORA. (2019, April 11). About IORA. Retrieved from IORA: https://www.iora.int/en/about/about-iora

IORA. (2019, Juli 8). Blue Economy. Retrieved from IORA: https://www.iora.int/en/priorities-focus-areas/blue-economy

KBBI. (2019, Maret 15). Retrieved from Eksplorasi: https://kbbi.web.id/eksplorasi

Kemenkomaritiman, B. P. (2019, Maret 16). Sidang Tingkat Menteri IORA Adopsi Deklarasi Jakarta Untuk Ekonomi Biru. Retrieved from Maritim: https://maritim.go.id/sidang-tingkat-menteri-iora-adopsi-deklarasi-jakarta-untuk-ekonomi-biru/

KKP. (2018). Laut Masa Depan Bangsa. Indonesia: Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia.

Kumparan. (2019, Juli 12). Menlu Retno Pimpin IORA Summit 2017. Retrieved from Kumparan : https://kumparan.com/@kumparannews/menlu-retno-pimpin-iora-summit-2017

Mongabay. (2017, April 10). Apa Manfaat Ekonomi Biru untuk Sektor Kelautan dan Perikanan?

Setkab, H. (2019, Juni 5). Potensi Besar Perikanan Tangkap Air. Retrieved from Setkab.

Stake, R. (1995). The Art of Case Study Research. California: SAGE.

Tempo. (2019, Mei 13). Jokowi Yakin Indonesia Jadi Poros Maritim Dunia. Retrieved from Tempo: https://dunia.tempo.co/read/621693/jokowi-yakin-indonesia-jadi-poros-maritim-dunia

Tempo. (2019, Maret 12). KTT IORA, Indonesia Incar Kerja Sama Industri Maritim. Retrieved from Tempo: https://bisnis.tempo.co/read/853350/ktt-iora-indonesia-incar-kerja-sama-industri-maritim/full&view=ok




DOI: https://doi.org/10.52447/gij.v5i2.4168

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Editorial Office of Global Insight Journal:

Fakultas Ekonomi, Bisnis dan Ilmu Sosial

Gedung UTA'45 Jakarta Lantai 4

Jl. Sunter Permai Raya, Jakarta 14350