PENGARUH OPERASI FORKLIFT DAN OPERASI BONGKAR MUAT BARANG TERHADAP KINERJA PERGUDANGAN YANG DI MODERASI OLEH SOP PADA PT. WIRA MITRA PRIMA
Abstract
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui agar perusahaan bisa mempertahankan posisi pasar dalam persaingan industri dan dibutuhkan pengelolaan terhadap sistem rantai pasok perusahaan. Masalah utama dalam pengelolaan internal perusahaan adalah manajemen pergudangan. Tujuan penelitian ini untuk mengevaluasi kinerja dari gudang PT. Wira Mitra Prima dan mengetahui faktor apa saja yang paling berpengaruh terhadap kinerja gudang perusahaan, serta mengetahui apakah gudang tersebut menguntungkan atau merugikan perusahaan. Penelitian ini menggunakan sampel 133 responden, yang merupakan karyawan/karyawati, operator forklift dan rekanan dari PT. WMP. Teknik pengambilan data menggunakan simple random sampling dengan cara menyebar kuisioner google form melalui media sosial dan Whatsapp Group. Metode pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan software Smart PLS3 yang digunakan untuk menguji hipotesis. Metode penentuan jumlah kelayakan responden menggunakan Metode Hair yang menyatakan bahwa responden itu boleh 5 sampai 10 kali jumlah indikator variabel penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa operasi forklift berpengaruh signifikan terhadap kinerja pergudangan, operasi bongkar muat barang berpengaruh signifikan terhadap kinerja pergudangan dan SOP berpengaruh signifikan terhadap kinerja pergudangan. Selanjutnya SOP mampu memperkuat pengaruh operasi forklift terhadap kinerja pergudangan begitu pulan halnya juga SOP mampu memperkuat pengaruh operasi bongkar muat barang terhadap kinerja pergudangan.
Kata kunci : Operasi Forklift, Operasi Bongkar Muat Barang, Kinerja Pergudangan dan SOP
ABSTRACT
This research aims to find out how companies can maintain their market position in industrial competition and how management of the company's supply chain system is needed. The main problem in company internal management is warehouse management. The purpose of this research is to evaluate the performance of the PT warehouse. Wira Mitra Prima and find out what factors most influence the performance of the company's warehouse, as well as knowing whether the warehouse is profitable or detrimental to the company. This research used a sample of 133 respondents, who were employees, forklift operators and partners from PT. WMP. The data collection technique uses simple random sampling by distributing Google Form questionnaires via social media and Whatsapp Group. The data processing method in this research uses Smart PLS3 software which is used to test hypotheses. The method for determining the number of eligible respondents uses the Hair Method which states that respondents may have 5 to 10 times the number of research variable indicators. The results of this research show that forklift operations have a significant effect on warehouse performance, loading and unloading operations have a significant effect on warehousing performance and SOPs have a significant effect on warehousing performance. Furthermore, SOPs are able to strengthen the influence of forklift operations on warehouse performance, as well as SOPs are able to strengthen the influence of loading and unloading operations on warehouse performance.
Keywords: Forklift Operations, Loading and Unloading Operations, Warehouse Performance and SOP
Full Text:
PDFReferences
Andriani, Y. A., Purnamaningsih, N., & Satriyono, G. (2019). Pengaruh Penerapan Sop (Standard Operating Procedure) Dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Tenaga Kependidikan Di Stikes Surya Mitra Husada Kediri. JIMEK : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Ekonomi, 1(2), 156. https://doi.org/10.30737/jimek.v1i2.317
Angelini, C. (2018). Hypothesis testing. In Encyclopedia of Bioinformatics and Computational Biology: ABC of Bioinformatics. https://doi.org/10.1016/B978-0-12-809633-8.20356-7
Arsyad. (2017). BAB 2 Kajian Teori, 1, 16–72.
Basuki, Isabella., S. D. H. S. (2011). Penerapan Peraturan Keselamatan Kerja pada Sistem Pengoperasian Forklift dan Crane Sebagai Sarana Pesawat Angkat dan Angkut Guna Mencegah dan Mengendalikan Kecelakaan Kerja di PT. INKA (Persero) Madiun. Jurnal Teknik Mesin Universitas Sebelas Maret. Surakarta. http://digilib.uns.go.id
Budi, H., & Ari, S. (2018). Pengaruh Operasi Kapal, Operasi Dermaga, Operasi Muat Dengan Operasi Serah Terima Barang Sebagai Variabel Intervening Di Dermaga Konvensional PT. Pelabuhan Indonesia II (Persero) Cabang Pelabuhan Tanjung Priuk. (Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi). 6(1), 70–80.
Ir. R. Budi Setiawan, M.M., C. (2015). Desain KPI Warehouse. https://supplychainindonesia.com/desain-kpi-warehouse/
Menhub. (2014). PermenHub RI No 60 Tahun 2014 Tentang Penyelenggaraan Dan pengusahaan Bongkar Muat Barang Dari Dan Ke Kapal.
Nugraheni, R., Prihatini, A. E., & Budiatmo, A. (2014). Pengaruh Standar Operasional Prosedur Dan Pengawasan Terhadap Kinerja Pramuniaga Pasaraya Sriratu Pemuda Semarang. Jurnal Ilmu Administrasi Bisnis, 3(2), 187–195. https://ejournal3.undip.ac.id/index.php/jiab/article/view/5194
Prasetya, H. Y., & Nurmahdi, A. (2015). Pengaruh Kegiatan Pemasaran Digital Dan Perilaku Online Konsumen Pada Peningkatan Kesadaran Konsumen Dan Dampaknya Terhadap Keputusan Pembelian Via Website. Jurnal Administrasi Bisnis.
Saputri, M. E. (2016). Pengaruh Perilaku Konsumen Terhadap Pembelian Online Produk Fashion Pada Zalora Indonesia. Jurnal Sosioteknologi. https://doi.org/10.5614/sostek.itbj.2016.15.02.11
Soedarmanto, & Kamhar, R. (2020). Kesiapan Alat Forklift Dan Keterampilan Operator Terhadap Kecepatan Bongkar Muat Di Terminal Kalimas. Stiamak.
Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D (Bandung).
Sulam, S., Domopolii, M., & Usman Dilo, A. (2019). Penerapan Standar Operasional Prosedur Terhadap Efektifitas Pelayanan Keuangan di IAIN Sultan Amai Gorontalo. Al-Buhuts, 15(2), 01–20. https://doi.org/10.30603/ab.v15i2.1120
Syaifudin, M. (2016). Jurnal Manajemen Pemasaran, FEB Universitas Brawijaya. Jurnal Manajemen Pemasaran.
Yusup, F. (2018). Uji Validitas dan Reliabilitas Instrumen Penelitian Kuantitatif. Jurnal Tarbiyah : Jurnal Ilmiah Kependidikan. https://doi.org/10.18592/tarbiyah.v7i1.2100
DOI: https://doi.org/10.52447/mmj.v11i2.7357
Refbacks
- There are currently no refbacks.