ALAT PERAJANG SINGKONG DENGAN SISTEM SERUT UNTUK USAHA RUMAHAN DI DERAH KAMPAK, JAWA TIMUR

Sri Endah Susilowati, Didit Sumardiyanto, Fajri Hidayat, Muktar Sinaga, Andi Saidah

Abstract


Perancangan alat pengiris singkong dengan sistem serut ini bertujuan untuk memberikan alternatif bagi usaha kecil/industri rumah tangga untuk mengatasi masalah pencacahan, terutama pada pencacahan bahan baku dengan sifat keras seperti singkong.  Home Industry penghasil keripik singkong ( termasuk UKM) yang ada di Desa Kampak saat ini masih banyak masyarakat yang menggunakan cara pemotongan sederhana – alat potong manual yang membutuhkan banyak tenaga dan waktu. Cara lain untuk meningkatkan efisiensi dan produktivitas adalah dengan membangun mesin perajang singkong dengan sistem serut. Pembuatan mesin ini diawali dengan perancangan mekanisme penggerak pisau menggunakan sistem serut. Perhitungan dimulai dengan menentukan besarnya gaya pada elemen mekanik yang digunakan, besarnya daya motor yang digunakan, dan besarnya daya yang dihasilkan oleh mesin perajang. Mesin perajang singkong dengan system serut ini mempunyai data spesifikasi sebagai berikut : Ukuran, Panjang 960 mm, lebar 550 mm, tinggi 700 mm dan berat 70 kg. Mesin menggunakan motor listrik 1 fasa, dengan daya 1 hp, kecepatan putar  1400 rpm. Kapasitas produksi penyerutan  sekitar 2400 irisan/jam.


Keywords


Perajang singkong; serut; home industry.

Full Text:

PDF

References


Eswanto, E., Razali, M., & Siagian, T. (2019). Mesin perajang singkong bagi pengrajin keripik singkong sambal desa Patumbak Kampung. Jurnal Ilmiah Teknik Mesin" MEKANIK", 5(2).

Muharnif, M., Syaputra, S. A., & Harahap, M. (2021). Review Mesin Pengiris Keripik Singkong Untuk Home Industri. Atds Saintech Journal Of Engineering, 2(2), 29-37.

Rosa, Y.M., & Hasbi, H. (2021). Pengaruh Jumlah Pisau Dan Kecepatan Putaran Pisau Terhadap Produksi Keripik Singkong (Manihot Esculenta) Menggunakan Mesin Perajang Singkong Tipe MW-125

Waluyo, J. (2021). Pelatihan Pengoperasian Dan Perawatan Mesin Pemotong Singkong Desa Srihardono, Pundong Bantul. ERA ABDIMAS, 5(2), 8-12.

Meriam, JL. Krace, LG. Mulia, Tony. " Mekanika Teknik Statika " Erlangga, Jakarta.

Sumardiyanto, D., & Susilowati, S. E. (2020). Rancang Bangun Mesin Pembuat Es Puter Mekanik Untuk Home Industry di Wilayah Watulimo, Trenggalek Jawa Timur. BERDIKARI, 3(2).




DOI: https://doi.org/10.52447/berdikari.v6i1.6245

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM)

Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta


Pengunjung