ANALISIS NUMERIK PERKUATAN LERENG DENGAN SHEET PILE: STUDI KASUS PLTMG PONTIANAK PEAKER MENGGUNAKAN PLAXIS 2D DAN GEO5

Naufaldy Febryant Hilmansyah, Ricky Harianja, Yanda Dwira Firman Z

Abstract


Penelitian ini membandingkan analisis stabilitas lereng dengan perkuatan sheet pile menggunakan metode elemen hingga (PLAXIS 2D V8.2) dan keseimbangan batas (GEO5) di kawasan PLTMG Pontianak Peaker. Simulasi dilakukan pada dua titik kritis, S-02 dan S-03, dengan tiga kondisi hidrologi: air surut, normal, dan pasang. Hasil menunjukkan bahwa pada titik S-02, faktor keamanan meningkat dari 3,93 saat air surut menjadi 5,61 saat air pasang. Sementara itu, pada titik S-03, pemasangan sheet pile dengan kedalaman lebih optimal menghasilkan faktor keamanan tertinggi sebesar 6,34 pada kondisi air pasang, dibandingkan dengan 4,38 saat air surut dan 4,91 saat air normal. Analisis perbandingan menunjukkan bahwa PLAXIS 2D menghasilkan estimasi faktor keamanan yang lebih konservatif dibandingkan GEO5 karena kemampuannya menangkap deformasi tanah dan distribusi tegangan yang lebih kompleks melalui metode phi/c reduction. Kontribusi utama penelitian ini adalah penyediaan analisis kuantitatif terhadap efektivitas sheet pile dalam meningkatkan stabilitas lereng serta evaluasi mengenai kelebihan dan keterbatasan kedua metode dalam menangani variasi hidrologi. Hasil penelitian ini dapat menjadi dasar pengembangan standar desain perkuatan lereng yang lebih adaptif, terutama untuk daerah dengan fluktuasi muka air yang tinggi.

 

Keywords


GEO5; PLAXIS; faktor keamanan; turap; stabilitas lereng

Full Text:

PDF

References


Bokade, P. A., Suradkar, V. S., Bokey, S. N., Ghindani, R., Berad, P. A., Modak, A. M., & Dhatrak, A. I. (2021). Analysis and stabilization of slopes using Geo5 software. International Journal for Research in Applied Science & Engineering Technology, 9(VIII), 1490.

Budianto, E. (2019). Permodelan numerik daya dukung tiang helixrakit pada tanah gambut dengan menggunakan metode FEM. Universitas Hasanuddin. Makassar, Indonesia.

Chimdesa, F. F., Chimdesa, F. F., Jilo, N. Z., Hulagabali, A., Babalola, O. E., Tiyasha, T., Ramaswamy, K., Kumar, A., & Bhagat, S. K. (2023). Numerical analysis of pile group, piled raft, and footing using finite element software PLAXIS 2D and GEO5. Scientific Reports, 13, Article 15875. https://doi.org/10.1038/s41598-023-15875

Greco, R., Marino, P., & Bogaard, T. A. (2023). Recent advancements of landslide hydrology. WIREs Water, 10(6), e1675. https://doi.org/10.1002/wat2.1675

Hibatulloh, M. P., & Hamdan, I. N. (2023). Pemodelan penanganan longsoran lereng dengan perkuatan dinding penahan tanah di kawasan Artha Industrial Hills – Karawang menggunakan PLAXIS 2D. FTSP Series: Seminar Nasional dan Diseminasi Tugas Akhir 2023.

Irianto, R., Rochmawati, R., & Sitorus, P. H. (2023). Analisis stabilitas lereng ditinjau menggunakan metode elemen hingga di ruas Jalan Raya Abepura-Sentani. Universitas Yapis Papua. Jayapura, Indonesia.

Nalawade, R. D., Gurap, D. S., Hire, M. R., Doke, T. R., & Ghom, A. S. (2024). Slope stability assessment of landslide using PLAXIS 2D. ALOCHANA Journal, 13(4).

Padhy, S., Dash, S., Kumar, N., & Dash, Y. (2024). A comparative study of slope stability analysis via Geo5 using IoT framework. International Journal of Hybrid Intelligent Systems. https://doi.org/10.3233/HIS-240028

Pangemanan, V. G. M., Turangan, A. E., & Sompie, O. B. A. (2014). Analisis kestabilan lereng dengan metode Fellenius (studi kasus: Kawasan Citraland). Jurnal Sipil Statik, 2(1), 37–46. ISSN: 2337-6732.

Pramulandani, A., & Hamdhan, I. N. (2020). Analisis stabilitas lereng dengan perkuatan geocell menggunakan metode elemen hingga (PLAXIS 2D). RekaRacana: Jurnal Teknik Sipil, 86.

Raharja, D. S. (2023). Sensitivity analysis of pile foundations under bridge abutments on high slope areas (Case study in Besakih, Bali). Jurnal Rekayasa dan Manajemen Konstruksi, 11(2), 69–78.

Sajali, M. A., Lufira, R. D., Marsudi, S., & Hanan, A. (2019). Analisa Safety Factor Sheet Pile Pada PLTMG Pontianak Peaker Dengan Aplikasi Geo5. Jurnal Teknik Pengairan, 10(2), 74–83. https://doi.org/10.21776/ub.pengairan.2019.010.02.01




DOI: https://doi.org/10.52447/jkts.v10i1.8218

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 

Copyright Pusat Penelitian Fakultas Teknik

Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta