SOSIALISASI PEMANFAATAN TANAMAN OBAT KELUARGA DI DESA PANTAI BAKTI KECAMATAN MUARAGEMBONG

Yulius Evan Christian

Abstract


Abstrak

Tanaman Obat Keluarga (TOGA) merupakan tanaman yang biasanya ditanam di kalangan rumah warga. Tanaman obat ini kemudian dapat dimanfaatkan sebagai obat tradisional yang dapat dibuat dengan mudah. Tujuan sosialisasi ini yaitu untuk memberikan pengetahuan dan wawasan tentang pemberdayaan masyarakat Desa Pantai Bakti dalam penggunaan obat secara rasional dan penanaman obat  keluarga (TOGA). Sosialisasi ini ditargetkan untuk ibu PKK (Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga) yang ada di Pantai Bakti, Muaragembong. Kegiatan dilakukan secara terpisah, yaitu sosialisasi dan penanaman tanaman obat bersama warga. Sosialisasi dilakukan untuk memberikan informasi kepada warga Desa Pantai Bakti terkait tanaman obat agar tanaman obat tersebut dapat bermanfaat setelah ditanam. Penanaman dilakukan untuk juga meningkatkan kesadaran terkait pemanfaatan lahan, di samping menjadi titik awal bagi warga dalam budidaya tanaman obat. Penanaman dilakukan di lahan warga Desa Pantai Bakti agar warga dapat dengan mudah menjaga, merawat, dan memanfaatkan tanaman obat tersebut. Berdasarkan hasil sosialisasi dan penanaman tanaman obat keluarga, dapat disimpulkan warga semakin meningkatkkan kesadaran masyarakat terkait dengan kesehatan dan banyak warga yang semakin menanam tanaman obat keluarga disekitaran pekarangan rumah.

 

Kata kunci : Tanaman Obat;Tradisional;Kesehatan


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.52447/paj.v3i1.7139

Refbacks

  • There are currently no refbacks.